SuaraTani.com – Langkat| Pj Bupati Langkat, Faisal Hasrimy, bersilaturahmi sekaligus memperkenalkan diri kepada Tuan Guru Babussalaam ke-13, Syekh Zikmal Fuad, di Besilam Kecamatan Pandang Tualang, Rabu (28/2/2024) siang.
"Saya baru dilantik 20 Februari lalu sebagai Pj Bupati Langkat, kehadiran saya disini ingin bertemu langsung bersilaturahmi dengan Tuan Guru Babussalam," kata Faisal Hasrimy mengawali silaturahmi.
Dirinya juga meminta doa dari Tuan Guru Babussalaam agar diberikan kelancaran dalam menjalankan tugas di Kabupaten Langkat.
Tuan guru Babussalaam, Syekh Zikmal Fuad, menyambut hangat silaturahmi tersebut.
Tuan Guru menceritakan perjalanan Babussalaam yang dimulai pada tahun 1883 ketika Syeikh Abdul Wahab Rokan mendapatkan wakaf sebidang tanah yang terletak di wilayah Langkat dari Sultan Langkat yaitu Sultan Musa al-Muazzam Syah.
"Di tanah seluas 131,5 Ha ini kemudian dibangun sebuah perkampungan baru lengkap dengan masjid dan pesantren. Perkampungan tersebut semakin berkembang dan diberi nama Kampung Babussalaam atau pintu keselamatan," kata Tuan Guru Babussalaam,menjelaskan.
Selanjutnya dari tahun ke tahun Kampung Babussalam semakin berkembang.
"Mudah-mudahan perkampungaan ini diridhoi dan dirahmati Allah SWT," tambahnya.
Dalam kunjungan tersebut, Faisal Hasrimy juga berziarah ke makam tuan guru Babussalaam pertama Syeikh Abdul Wahab Rokan. *(Ika)