Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Rayakan HUT Ketum PDI P ke-77, DPC PDI Perjuangan Taput Gelar Aksi Sosial

Calon DPRD Provinsi Sumut dari Dapil IX sekaligus fungsionaris PDI Perjuangan, Satika Simamora, berfoto bersama saat membagikan sembako merayakan ulang tahun Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarno Putri di Simpang 3, Siborong-borong, Selasa (23/1/2024).suaratani.com-ist

SuaraTani.com – Taput| DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tapanuli Utara (Taput) merayakan ulang tahun Ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri yang ke-77 tahun dengan menggelar aksi sosial memberikan sembako berupa gula dan bubuk teh di simpang 3 Kecamatan Siborong-borong, Selasa (23/1/2024).

Acara yang dimulai dengan upacara resmi kepartaian PDI Perjuangan  dilanjutkan dengan ucapan doa dan pemotongan kue berlogo PDI Perjuangan dan lilin angka 77, bertempat di kediaman Op. Halasan Nababan.

Calon DPRD Provinsi Sumut dari Dapil IX sekaligus fungsionaris PDI Perjuangan, Satika Simamora, dalam sambutannya mengatakan bahwa momen peringatan HUT ketua Umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri, dipenuhi dengan kasih.

"Sebagai seorang ibu, kami bangga, bagaimana seorang ibu Megawati menjaga idiologi Pancasila, menjaga keberlangsungan bernegara, bagaimana kita rakyatnya, kadernya di naungi Kasih sayang seorang ibu," ucap Satika.

Tidak lupa, Satika juga memanjatkan doa dan ucapan selamatan kepada Megawati Soekarnoputri secara live lewat akun Facebook milik Satika Simamora.

"Kami kader partai DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tapanuli Utara mengucapkan Selamat ulang tahun yang 77 tahun kepada ketua umum kami, ibu Megawati Soekarnoputri, semoga diberikan umur panjang, kesehatan dan  kekuatan untuk membimbing kita untuk selalu dekat dengan warga masyarakat, untuk bersama mereka, bekerja untuk rakyat dan negara, sebagai kader kita merupakan  perpanjangan tangan ibu Megawati, untuk turun ketengah tengah masyarakat untuk membantu mereka," sebut Satika.

Hadir dalam acara, Op Halasan Nababan Boru, Basaria Sihombing,  Sekretaris DPC PDI Perjuangan Taput,  Wakil ketua Robinhot Sianturi, Paian Petra Saragi, Komandan Satgas Guring Situmeang.

Juga hadir Ketua REPDEM Taput Alfredo Sihombing, kepala Departemen internal Henry Harianja, Risma Lubis, Natalia Napitupulu juga Caleg Dapil 3.

Hadir juga Caleg DPR RI dapil Sumut II Tamara Geraldine Tambunan yang dikenal sebagai artis yang sering juga melakukan aksi sosial. 

Selanjutnya, aksi sosial pemberian sembako berupa gula dan bubuk teh sebanyak 200 bungkus kepada pengemudi becak bermotor, supir angkot dan masyarakat, berlokasi di simpang 3 Siborong-borong.

Usai pemberian sembako,satika simamora bersama Tamara maria geraldine Tambunan blusukan ke pasar tradisional Siborong borong untuk menyapa pedangang dan masyarakat. *(darwin nainggolan)