Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Plt Bupati Langkat Terima Kunjungan Danyonif 8 Marinir yang Baru

Plt Bupati Langkat, Syah Afandin, berfoto bersama Danyon Infanteri 8 Marinir/Harimau Putih, Letkol Mar. Suherman, yang datang berkunjung, Senin (11/12/2023).suaratani.com-ist

SuaraTani.com – Langkat| Plt Bupati Langkat, Syah Afandin, menerima kunjungan Komandan Batalyon Infanteri 8 Marinir/Harimau Putih, Letkol Mar. Suherman, di Ruang Kerja Wakil Bupati Langkat, Senin (11/12/2023).

Letkol Mar. Suherman mengatakan, kehadirannya dalam rangka bersilaturahmi dan memperkenalkan diri  kepada Plt. Bupati Langkat  karena dirinya baru dilantik  sebagai  Danyonif 8 Marinir/Harimau Putih pada  tanggal 27 November 2023.

"Harapan saya kita bisa saling bekerjasama dan berkordinasi untuk keamanan Kabupaten Langkat," ujarnya. 

Pada kesempatan itu, Plt. Bupati Langkat, Syah Afandin, menjelaskan, selama ini hubungan antara dirinya maupun Pemkab Langkat dengan Yonif 8 Marinir yang bermarkas di Pangkalan Brandan telah  terjalin sangat baik. 

Jadi walaupun komandan sudah berganti namun harus tetap terjaga kerjasama dan koordinasi dalam mengamankan Kabupaten Langkat.

Apalagi mengingat Pemilu 2024 sudah dekat,  perlu kerja keras untuk persiapan menghadapinya. 

"Pokoknya, saya sebagai Plt. Bupati Langkat, Sekretaris Daerah, juga ada Asisten Pemerintahan, kami siap membantu jika ada kendala, yang terpenting komunikasikan ke kami, koordinasikan ke kami," kata Syah Afandin. 

Turut hadir  mendampingi Plt Bupati Langkat, Sekretaris Daerah Kabupaten Langkat Amril, Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat. Mulyono,  Pasintel Yonif 8 Marinir Letda Marinir Riski Umar Tampubolon, dan Staf Khusus Surianto. *(ika)