Ticker

6/recent/ticker-posts

Header Ads Widget

Terpilih Secara Aklamasi, Maya Maria Situmorang Pimpin Kadin Taput untuk 5 Tahun Kedepan

Ketua Kadin Taput yang baru terpilih berfoto bersama pengurus Kadin Sumut usai diulosi dalam kegiatan Mukab Kadin Taput yang digelar di Gedung Nasional Tarutung, Selasa (20/6/2023).suaratani.com-ist

SuaraTani.com - Taput| Maya Maria Situmorang terpilih sebagai Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Tapanuli Utara (Taput) untuk masa bakti 2023-2028.

Maya Maria terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Kabupaten (Mukab) Kadin Taput yang digelar di Gedung Nasional Tarutung, Selasa (20/6/2023).

Mukab yang dibuka  Ketua  Umum Kadin Sumut Firsal Mutyara   dihadiri Bupati Taput yang diwakili Sekda Indra Simaremare dan sejumlah Kepala OPD Pemkab Taput juga Forkopimda dan undangan lainnya.

Meski sejumlah unsur  puluhan pengusaha di Kabupaten Taput yang mempunyai hak untuk memilih dalam Mukab tersebut hadir, tetapi dikarenakan calon yang maju hanya 1 orang, maka
pimpinan sidang pleno secara aklamasi menetapkan Maya sebagai Ketua Kadin Taput terpilih.

Usai terpilih, Maya Maria Situmorang yang secara langsung dilantik dalam kata sambutanya  menyampaikan ucapan terima kasih atas amanah yang diberikan untuk menahkodai Kadin Taput 5 tahun kedepan.

"Dan saya bersama pengurus akan langsung melaksanakan Rapimkab tahun 2023 untuk membahas berbagai program proritas kerja Kadin Taput kedepan," kata Maya didampingi Ketua Pelaksana, Maniur Nainggolan dan anggota Brist Zainal Siregar

Dijelaskannya, disamping melakukan kolaborasi kerjasama  terhadap berbagai pemangku kepentingan, program Kadin Taput kedepan akan menonjolkan hasil kerajinan,seperti:Ulos tenun dan produk lainnya.

"Harapannya agar Kadin benar-benar bisa menjadi mitra, berkolaborasi dengan pemerintahan daerah dalam memajukan perekonomian Kabupaten Taput, guna membangun bumi Taput yang lebih maju," tambahnya.

Pada kesempatan itu, Bupati Nikson Nababan dalam kata sambutannya yang diwakili Sekda Taput Indra Simaremare  mendukung dan mengapresiasi pelaksanaan Mukab kadin Taput.

"Dengan harapan agar Kadin kedepan bisa bergandeng tangan dan berkolaborasi untuk mewujudkan pembangunan Taput demi meningkatkan ekonomi masayarakat melalui, inovasi, kretivitas dengan menggali potensi alam yang kita miliki," harapnya. *(darwin nainggolan)