SuaraTani.com –Taput| Komando Distrik Militer (Kodim) 0210/TU menggelar vaksinasi massal Covid-19 untuk 500 orang sasaran penerima vaksin, Sabtu (14/8/2021), di Makodim 0210/TU.
Dandim 0210/TU Letkol Czy Roni Agus Widodo mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat di wilayah kerja Kodim 0210 atas partisipasi dan antusiasnya dalam pelaksanaan vaksinasi ini.
"Terimakasih kepada seluruh masyarakat di wilayah kerja Kodim 0210/TU yang tersebar di empat kabupaten atas partisipasinya dalam menjaga prokes dan antusiasnya dalam pelaksanaan vaksinasi yang kita selenggarakan hingga bisa berjalan dengan baik," ujarnya.
Dandim juga menjelaskan, vaksinasi yang digelar hari ini untuk 500 sasaran dikarenakan vaksinator yang terbatas akibat pelaksaan vaksinasi serentak di beberapa wilayah Taput di samping untuk mencegah kerumunan.
“Kita juga akan mengelar vaksinasi kembali pada hari Rabu (18/8/2021) di tempat ini. Dan, sampai saat ini Kodim 0210/TU sudah melaksanakan vaksinasi sebanyak 8 kali di empat Kabupaten, yakni Kabupaten Taput, Toba, Humbahas dan Samosir yang merupakan wilayah kerja kita,dengan total 28.100 vaksin,” jelasnya.
Dikatakannya, pihaknya akan bekerja keras membantu pemerintah dalam mewujudkan percepatan vaksinasi ini di wilayah kerjanya.
“Kami juga mengimbau seluruh masyarakat agar tetap mematuhi anjuran pemerintah dengan menjalankan 5 M dan jangan takut untuk divaksin," tegas Dandim.
Pantauan di lapangan, masyarakat dari kalangan remaja sampai lansia sangat antusias untuk divaksin berbeda dari pelaksanaan vaksinasi yang lalu.
Hal ini tidak terlepas dari kerja keras Babinsa, Babhinkantibmas serta para nakes yang selalu mengedukasi masyarakat agar tidak perlu takut untuk divaksin. * (darwin nainggolan)